Minggu, 19 Juni 2011

Saatnya Bermimpi Besar

Hidup ini sebuah perjalanan, bukan suatu tujuan....(A. Einstein)
Setiap orang berbeda menanggapi perjalanan hidupnya, sebagaimana setiap orang berbeda menafsirkan sebuah kalimat, sebuah paragraph, sebuah puisi ataupun sebuah retorika.Namun tetap, setiap orang akan melalui dimensi hidup yang sama yaitu masa lalu, masa sekarang, dan masa yang akan datang atau dalam bahasa lain kemarin, hari ini, dan lusa. Ada sebuah kalimat, entah dari mana, lupa, mengatakan  kita hari ini adalah hasil kita hari kemarin, dan kita hari esok adalah hasil usaha kita hari ini atau dalam kalimat lain kita sekarang adalah mimpi kita yang kemarin, dan kita esok adalah mimpi kita hari ini.. Walaupun ini tak sepenuhnya benar, tapi lumayan sedikit terbukti....
Orang hebat adalah orang yang bermimpi hebat. Dan kekuatan mimpi bak kekuatan cinta, ia begitu luar biasa. Riset kecil-kecilan saya di laboratorium kehidupan saya (sekolah) membuktikan orang-orang yang telah merangcang mimpinya dari kelas satu saat ini telah merasakan bagaimana ia terjun di mimpinya, orang yang telah merancanakan mimpinya dari kelas dua saat ini tengah berusaha giat memenuhi mimpinya dan melewati setiap tahapan belajarnya dengan tenang, dan orang yang baru kelas tiga merencanakan mimpinya sekarang sedang tergopoh-gopoh menggapai impiannya (penulis sendiri).
Maka, marilah saat ini kita bermimpi hebat sebelum mewujudkannya dua-tiga tahun yang akan datang. Dan mimpi yang hebat adalah mimpi yang melewati setiap batasan kita baik materi maupun immateril. Pemimpi yang hebat adalah pemimpi yang tak pernah takut tak bisa mewujudkan mimpinya, dan senantiasa berusaha mewujudkan mimpi-mimpinya dan senatiasa yakin Tuhan memeluk mimpi-mimpinya.

NB. bertujuan untuk memotivasi diri sendiri.......